Monday, February 21, 2011

Apa itu sistem operasi Blackberry 6 ?

Blackberry telah mengeluarkan perangkat terbaru mereka 9800 Blackberry Torch , dan yang terpenting lagi adalah Sistem Operasi terbaru mereka, Blackberry 6.

Seperti judul yang saya berikan . Apa itu sistem operasi Blackberry 6 ?
Ini adalah sistem operasi …

Blackberry 6 adalah Sistem Operasi terbaru yang mungkin akan menggantikan Blackberry 5 – dan kemungkinan Blackberry 6 hanya bisa di install pada perangkat seperti 9800 Blackberry Torch , BlackBerry Bold 9700, BlackBerry Bold 9650 dan BlackBerry Pearl 3G serta handset BlackBerry masa depan. Untuk pemilik Storm dan Storm 2 tampaknya kurang beruntung, Karena Blackberry 6 Tidak bisa di install di perangkat itu.
… Dengan user interface overhaul …

Sebelumnya RIM juga pernah mengeluarkan Video mengenai Blackberry 6 ini, dan sistem yang paling mencolok dari OS terbaru mereka adalah Sistem Multi Touch Layar Lebar .

Dari tampilan di atas. bisa disimpulkan bawah untuk mengirim sesuatu pada salah satu kontak kita tidak perlu lagi memencet tombol menu, cukup tekan salah satu kontak dan akan keluar tampilan pilihan yang di inginkan . dengan begitu akan lebih singkat bukan ? dan tentunya tidak akan merusak keypad :)
… Wi-Fi Sebagai media sinkronisasi …

Satu kelemahan terbesar Blackberry adalah media sinkronisasi, tapi dengan Blackberry 6 , Masalah tersebut akan diatasi dengan baik. Jaringan Wi-Fi pada Blackberry anda memungkinkan anda untuk melakukan singkronisasi dari komputer / laptop anda (tentunya harus mempunyai Wi-Fi adapter) . No more Cables .
… Browser super cepat …

Dengan Blackberry 6 , Browser anda akan mengeksekusi script html dengan cepat. (tentunya harus didukung dengan jaringan Akses Data telepon anda). Mendukung penuh HTML5 . hmm lawan yang sebanding dengan iPhone ?
… Teritegrasi dengan jaringan sosial …

Salah Satu Fitur yang dinanti adalah Social Feed . Apa itu Social Feed ? , Social Feed adalah aplikasi yang memungkinkan pengguna menggabungkan Facebook, Twitter, dan BBM . dan memungkinkan untuk mengupdate status Facebook , Twitter dan BBM bersamaan.

Berikut Video mengenai Social Feed :

… Dan sejumlah upgrade lainnya …

Pencarian Universal (Text, Message, BBM , Data, Files ), Sistem Media Player yang ditingkatkan (HD Movie Support), dan Homescreen yang bisa dikostumisasi dan diurutkan menjadi lima jenis (All, Favorit, Media, Downloads, dan Frequent) .

Apa itu Blackberry Messenger ?

Sumber : forumblackberry.com

Blackberry Messenger adalah program pengirim pesan instan yang disediakan untuk para pengguna perangkat Blackberry. Aplikasi ini mengadopsi kemampuan fitur atau aktivitas yang populer di kalangan pengguna perangkat telepon genggam. Contohnya fitur di aplikasi Google Maps atau Yahoo Messenger hingga aktivitas dengan Facebook atau Twitter. Semuanya bisa didapatkan oleh pengguna perangkat Blackberry pada aplikasi ini. Blackberry Messenger merupakan salah satu keunggulan dari penggunaan perangkat Blackberry selain layanan Push Mail. Layanan Messenger ini dibuat khusus bagi pemilik Blackberry dan dirancang khusus untuk berkomunikasi di antara pengguna. Cara menggunakan Blackberry Messenger adalah dengan penghubung nomor PIN yang juga eksklusif dimiliki masing-masing perangkat Blackberry.

Perkembangan

Blackberry Messenger memiliki beberapa versi terdahulu yang disesuaikan dengan tipe masing-masing perangkat, yaitu:

OTA OS 4.5, untuk tipe 83xx / 81xx

OTA OS 4.6, untuk tipe 9000 Bold

OTA OS 4.6.1, untuk tipe 8900 Javelin

OTA OS 4.7, untuk ipe 95xx

Research In Motion (RIM) sebagai pemegang lisensi Blackberry secara resmi meluncurkan Blackberry Messenger versi terbaru yaitu OTA OS 5.0 untuk tipe 83xx / 81xx, 9000 Bold, 8900 Javelin, 95xx pada tanggal 13 Oktober 2009 di Indonesia.

Fitur

Blackberry Messenger versi 4.5/4.6/4.6.1/4.7

Aplikasi Blackberry Messenger versi 4.5/4.6/4.6.1/4.7 mempunyai tampilan yang masih sangat sederhana, yang hanya terdiri dari nama-nama kontak dan status.

Menampilkan kontak dan status

Blackberry Messenger dapat menampilkan kontak dan status dari masing-masing pengguna. Untuk membuat suatu hubungan antar pengguna perangkat Blackberry di dalam Blackberry Messenger, pengguna harus menambah kontak dengan cara memasukkan nomor PIN dari pengguna lain. Selain menggunakan nomor PIN, menambah kontak bisa dilakukan dengan memasukkan alamat surat elektronik masing-masing pengguna. Selain itu,seperti layaknya Facebook atau Twitter, dalam Blackberry Messenger juga dapat menampilkan status masing-masing pengguna yang akan muncul bersama dengan daftar kontak. Pengguna dapat memperbaharui status kapanpun dan dimanapun, hanya dengan mengetik status yang diinginkan di kolom status.

Berbagi Berkas

Pengguna Blackberry Messenger juga dapat membagi berkas yang berupa data selain foto dan suara, kontak telepon dan kontak Blackberry Messenger antar sesama pengguna. Berkas yang dikirimkan melalui aplikasi ini dapat tersampaikan ke pengguna yang dituju secara cepat dan mudah.

Percakapan Grup

Dalam Blackberry Messenger, pengguna juga dapat membuat percakapan grup. Mereka dapat melakukan percakapan dengan beberapa orang dengan waktu yang bersamaan. Untuk membuat suatu grup percakapan pengguna harus mengundang beberapa kontak untuk ikut dalam percakapan dalam grup ini.

Blackberry Messenger versi 5.0

Versi terbaru dari Blackberry Messenger ini tentu saja banyak memiliki kelebihan dibandingkan dengan versi terdahulunya. Aplikasi baru ini juga sudah dapat diunduh langsung di situs resmi Blackberry.

Identitas Kode Batang

Jika sebelumnya menambah kontak Blackberry Messenger hanya dengan nomor PIN atau alamat surat elektronik saja pengguna , dengan Blackberry Messenger versi 5.0, kode batang spesial yang ada di layar Blackberry Messenger di masing-masing pengguna perangkat Blackberry dapat dipindai secara otomatis dan mengundang kontak baru untuk bergabung dengan daftar kontak Blackberry Messenger. Contohnya dengan menggunakan kamera pada perangkat Blackberry. Syaratnya perangkat harus mempunyai kamera untuk memindai kode batang perangkat lain. Kode batang ini juga dapat memudahkan pengguna Blackberry untuk saling bertukar informasi kontak. Pengguna dapat melihat di Ubah Info Saya dan dapat digunakan untuk menyimpan data pribadi seperti nama, PIN Blackberry, tautan situs dan yang lainnya.

Avatar

Selain nama, pengguna dapat mengatur gambar tampilan sebagai personal avatar mereka. Avatar sebagai representasi pengguna tentang dirinya sendiri ataupun ego. Avatar dapat secara otomatis terlihat pada kontak Blackberry Messenger. Blackberry Messenger versi 5.0 juga mengumpulkan avatar dari semua kontak yang ada dalam kontak Blackberry pengguna.

Perbaharui Status

Blackberry Messenger versi 5.0 dapat memungkinkan pengguna dapat memantau perubahan status dari setiap kontaknya. Pengguna bisa meng-klik panel Keadaan Terbaru di atas panel info tampilan Messenger untuk menampilkan daftar kontak yang baru saja memperbaharui status. Notifikasi akan selalu muncul di panel Keadaan Terbaru setiap kontak lain memperbaharui status mereka.

Kontak Cadangan

Jika pada versi Blackberry Messenger terdahulu, cara menjaga data PIN kontak Blackberry Messenger adalah dengan menyalin ke Buku Alamat, dengan Blackberry Messenger versi 5.0, pengguna hanya tinggal meng-klik saja Salin Daftar Kontak di tampilan menu. Pilihan tempat penyimpanan untuk menyimpan data kontak bisa ke memori internal atau memori eksternal.

Pesan Penyiaran

Membagi info ke seluruh atau beberapa kontak tidak perlu dengan cara mengetiknya satu persatu. Klik Pesan Penyiaran pada menu untuk mengirim info yang sama ke beberapa kontak sekaligus. Klik Semua untuk mengirim pesan yang sama ke semua kontak, atau pilih beberapa kontak saja dengan memilih nama-nama kontak tertentu dari daftar kontak.

Membagi Lokasi

Jika ingin membagi lokasi dari posisi berada atau ingin membagi lokasi sebuah tempat, klik Kirim Lokasi pada menu. Pilihan untuk mengirimkan lokasi bisa langsung dari lokasi berada dengan memanfaatkan fitur GPS, atau dari data lokasi yang telah disimpan sebelumnya di Peta Blackberry. Permintaan lokasi kontak bisa juga dilakukan atau mengatur notifikasi kedekatan dengan kontak lain.

Fungsi Grup Baru

Pada Blackberry Messenger versi sebelumnya, fasilitas untuk melakukan percakapan secara berkelompok memang sudah ada. Hanya saja pada Blackberry Messenger versi 5.0, fasilitas percakapan secara berkelompok ini bisa disertai dengan subyek obrolan. Jadi kontak yang baru diundang ketika percakapan sudah berlangsung tidak akan bingung untuk mengikuti topik percakapan. Aplikasi ini memungkinkan pengguna membuat atau bergabung dengan grup seseorang untuk tetap terhubung dan berbagi pengalaman secara waktu yang asli. Pengguna juga dapat melakukan percakapan maya dan berbagi pembaharuan lokasi, alamat, kalender, foto, daftar dan banyak lagi. Satu grup dapat menampung sebanyak 30 anggota.

Transfer Berkas Berukuran Besar

Dengan Blackberry Messenger versi 5.0, pengguna dapat berbagi berkas foto, suara, kontak telepon dan kontak Blackberry Messenger berukuran besar sampai dengan ukuran 6MB. Blackberry Messenger versi 5.0 ini juga mendukung pengiriman berkas video. Pengiriman berkas melalui Blackberry Messenger versi 5.0 ini memungkinkan pengguna untuk mengirimkan berkas secara mudah dan cepat.

Lambang Tampilan Awal

Ada kalanya pengguna terlibat dalam percakapan seru dengan salah satu kontak, tetapi disaat yang bersamaan harus mengecek aktivitas lain di perangkat. Jelas agak merepotkan jika harus buka tutup layar Blackberry Messenger. Pada Blackberry Messenger versi 5.0 terdapat fasilitas untuk menempatkan kontak di layar tampilan awal. Jadi untuk membuka layar percakapan cukup mengakses dari lambang kontak yang ditempatkan pada tampilan awal.

Cara Memasang

Seiring dengan perkembangan versi Blackberry Messenger, pengguna dapat memperbaharui aplikasi Blackberry Messenger terdahulu dengan versi terbaru di masing-masing perangkat Blackberry. Berikut adalah cara memasang aplikasi Blackberry Messenger versi terbaru yaitu Blackberry Messenger versi 5.0:

Taruh ulang seluruh data cadangan pada perangkat menggunakan Manajer Komputer.

Hapus aplikasi Blackberry Messenger versi sebelumnya dari perangkat pengguna dengan cara Pilihan – Pilihan selanjutnya – Aplikasi. Pilih: Blackberry Messenger. Tekan tombol pilihan – Hapus – Oke.

Pilih berkas instalasi Blackberry Massenger 5.0 yang sesuai dengan OS yang digunakan pada perangkat

Seri 8100/8110/8120/8300/8310/8320

Seri 8220

Seri 8900

Seri 9000

Seri 9500

Unduh berkas instalasi dari situs resmi atau tautan yang terpercaya. Situs yang disarankan adalah situs resmi dari Blackberry.

Micro SIM Card

Semakin meningkatnya jumlah peminat dan pengguna Tablet PC, membuat para operator penyedia layanan akses data (internet) mulai berlomba-lomba menawarkan jasanya dengan mengeluarkan Micro SIM Card. Apa sebenarnya Micro SIM Card itu? Micro SIM Card sama saja dengan SIM Card konvensional yang umum dipakai pada handphone atau gadgets yang ada sekarang. Yang membedakan adalah, ukurannya. Micro Sim Card memiliki ukuran fisik, 52 persen lebih kecil dari Sim Card biasa.

Saat ini Micro SIM Card digunakan pada gadget-gadget terbaru, seperti tablet PC. Contohnya pada iPad dan iPhone 4. Fungsinya jelas, sebagai media perantara bagi operator peyedia jasa akses data (internet) maupun suara, agar bisa dinikmati oleh para pelanggannya.

Perbandingan fisik Micro SIM Card dgn SIM Card biasa

Telkomsel, Indosat, Three, dan XL, telah meluncurkan Micro SIM Card-nya masing-masing, tapi masih dalam jumlah yang terbatas. Namun jangan khawatir nggak kebagian, karena sebenarnya SIM Card yang biasa pun, bisa dirubah menjadi Micro SIM Card, dengan cara memotongnya sesuai dengan ukuran standard Micro SIM Card. Kalau Anda takut melakukan pemotongan sendiri, beberapa operator telah menyediakan jasa pemotongan SIM Card, bagi pelanggannya.

Dari 1G ke 4G

Generasi saat ini ..

Pada dekade 90an dua organisasi bekerja untuk mendefinisikan kelanjutan generasi telepon selular berikutnya. Mereka menyebutnya generasi ketiga (3G). Generasi ketiga ini hadir dengan tujuan mengeliminasi incompatibility hasil dari berbagai macam versi dari generasi kedua dan akhirnya menjadi sistem global yang sejati.

Disamping mencoba mengatasi incompatibility antar sistem sebuah sistem 3G diharapkan akan mendapatkan kualitas channel suara yang lebih baik dari generasi sebelumnya dan kemampuan dalam mengirimkan data broadband hingga 2 Mbps (setara dengan 1 E1 = 2,048 Mbps). Sayang sekali kedua organisasi tersebut (masing-masing organisasi menelurkan standardisasi masing-masing yakni WCDMA dan CDMA2000) gagal dalam melakukan rekonsiliasi perbedaannya, hasil akhirnya kita bisa melihat pengenalan akan dua macam versi dari generasi ketiga telepon seluler. Bahkan sebagai tambahannya, China saat ini dalam tahapan untuk mengimplementasikan versi ketiga dari 3G.

Dalam perjalanannya menuju generasi ketiga, diciptakanlah sebuah sistem yang disebut Sistem 2,5G. Sistem ini adalah kondisi perantara dari 2G ke 3G. Standardisasi yang dikenal pada generasi ini seperti EDGE, GPRS, 1XRTT. Pada dasarnya 2,5 G didesain untuk meningkatkan kapasitas kanal frekuensi radio dari teknologi 2G dan memperkenalkan layanan data hingga kecepatan 384 kbps. Aspek paling penting dari generasi 2,5 adalah kanal data dioptimasi untuk paket data yang akan memperkenalkan media akses ke internet melalui perangkat mobile entah itu telepon, laptop ataupun PDA.

Berdasarkan perkembangan sejarah yang telah tertulis, indikasi munculnya sebuah generasi baru akan terjadi setiap satu dekade (sekitar sepuluh tahun), kenyataan ini memunculkan semangat untuk memulai kelahiran dari generasi keempat dalam komunikasi telepon bergerak.

Dua generasi pertama telepon seluler…

Sebelum membahas lebih lanjut tentang teknologi 4G ada baiknya kita mengenal terlebih dahulu perkembangan telepon selular dan layanan yang dibawa masing-masing generasi dari generasi yang pertama hingga akhirnya menginjak pada generasi keempat ini.

telepon kuno generasi pertama

Dimulai dengan sebuah desain tentang telepon yang bisa dibawa kemana saja, pada dekade 70an diciptakanlah sebuah sistem telepon bergerak yang kemudian dikenal sebagai telepon bergerak generasi pertama (1G). Sebuah sistem awal yang didasarkan pada teknologi analog dan struktur dasar seluler dari komunikasi bergerak.

Sistem ini mulai diimplementasikan pada tahun 1984. Layanan yang menjadi andalan pada generasi pertama ini adalah layanan suara analog. Standardisasi yang digunakan pada generasi pertama ini adalah standardisasi semacam AMPS, TACS dan NMT. Pada generasi pertama ini data bandwidth yang mampu dilewatkan hanya sebesar 1,9 kbps dan dengan menggunakan sistem multiplexing FDMA (sistem multipleksing berdasar pembedaan dan pembagian frekuensi).

Sistem generasi kedua (2G) didesain pada dekade 80an dan mulai diimplementasikan pada awal dekade 90an atau sekitar 1991. Secara garis besar masih digunakan untuk layanan suara namun secara perlahan sudah mulai beralih ke teknologi digital. Sistem 2G menyediakan layanan komunikasi data dengan teknologi circuit-switched dengan kecepatan rendah.

Sisi lain dari perkembangan teknologi 2G adalah makin kentaranya perlombaan untuk mendesain dan mengimplementasi teknologi 2G yang lebih baik antar bagian dunia terhadap bagian dunia lain. Perlombaan ini telah memunculkan berbagai variasi teknologi dengan standardisasi yang tidak compatible antara satu dengan yang lain. Contoh perbedaan yang ada seperti standardisasi GSM (Global System for Mobile Communication) umumnya digunakan di dunia belahan Eropa, TDMA (Time Division Multiple Access) sering digunakan di Amerika Serikat, PDC (Personal Digital Cellular) banyak digunakan di Jepang dan CDMA (Code Division Multiple Access) digunakan di bagian lain di Amerika Serikat.

Secara umum layanan 2G yang berkembang, baik itu menggunakan standardisasi apa pun, mengedepankan layanan suara dengan sistem digital serta mulai memperkenalkan teknologi layanan pertukaran data. Layanan pertukaran data ini masih tergolong sederhana karena masih dibatasi bandwidth 14,4 kbps. Layanan ini sering dikenal masyarakat dengan istilah layanan pesan singkat atau SMS (Short Message Service).

Di generasi keempat (4G) masyarakat cenderung pada teknologi yang bisa digunakan kapan saja, dimana saja dan menggunakan apa saja.

Teknologi 4G (Fourth Generation) adalah teknologi kelanjutan dari proses perkembangan teknologi telepon seluler (mobile phone). Sebelumnya masyarakat telah sangat mengenal dengan teknologi 2G (Second Generation) yang sangat ngetrend dengan teknologi voice call dan SMS. Baru-baru ini masyarakat dikenalkan dengan teknologi 3G (Third Generation) dengan andalannya teknologi video call. Di generasi keempat (4G), masyarakat akan cenderung dibawa pada sebuah koneksi yang bisa selalu terhubung setiap saat. Atau bisa dijabarkan dengan istilah kapan saja, dimana saja dan bahkan dengan perangkat apa saja.

Istilah 4G digunakan secara luas untuk menggabungkan beberapa macam sistem komunikasi broadband wireless access ke dalam sebuah sistem komunikasi dan bukan hanya sistem telepon seluler saja melainkan juga menunjang keberadaan fixed wireless network seperti Wi Fi (Wireless Fidelity) dan Wi Max (Wireless Metropolitan Access). Oleh karena itu, sistem 4G diharapkan menjadi sebuah sistem yang mampu menjembatani antara berbagai jaringan broadband wireless access yang telah ada di masyarakat secara seamlessly (tidak terasa proses perpindahan antar jaringan yang sedang digunakan) baik itu perangkatnya, jaringannya dan juga aplikasinya. Sehingga diharapkan pada tujuan akhir nanti dari kemunculan teknologi ini adalah untuk memuaskan para penggunanya. Dan salah satu parameter yang bisa dilihat adalah dengan meningkatnya permintaan dari pengguna itu sendiri.

Salah satu istilah yang biasa digunakan untuk mendeskripsikan teknologi 4G adalah MAGIC :

M obile multimedia, penggunaan aplikasi bergerak di mana saja.

A nytime anywhere, kapan saja dan dimana saja.

G lobal mobility support, sangat mendukung kebebasan bergerak.

I ntegrated wireless solution, solusi perangkat wireless terintegrasi.

C ostumized personal service, layanan yang mampu mengekspresikan diri.

Dengan kemampuan dari teknologi 4G yang sedemikian canggih dalam menyelaraskan berbagai jaringan komunikasi pita lebar, diharapkan kehadiran teknologi semacam 4G ini dapat ditunjang dengan keberadaan industri dan penggunaan perangkat mobile seperti laptop, PDA dan handhelds yang semakin berkembang pesat seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin user friendly. Keberadaan yang dimaksud bukan hanya ada barangnya, tapi tentu saja dengan harga yang terjangkau oleh masyarakat dan dengan kualitas yang memuaskan.

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...